Thursday, April 25, 2013


DERAJAT HADITS TENTANG KEUTAMAAN ORANG YANG MENINGGAL DUNIA PADA HARI ATAU MALAM JUMAT AKAN TERBEBAS DARI PERTANYAAN DAN SIKSA KUBUR

Ahad, 23 September 2012 , 19:30:11
Oleh : Ummu Adam
Pertanyaan :

Assalamu'alaikum.
Ustadz, Apakah benar orang yang mati pd hari Jumat akan terbebas dari pertanyaan kubur dan siksa kubur? Adakah hadits yang menunjukkan hal itu? Kami tunggu jawabannya ustadz.
شُكْرًا وَ ​جَزَاك اللّهُ خَيْرًا

Jawaban Oleh Ustadz Muhammad Wasitho Abu Fawaz, Lc,MA :
(Disusun Di BBG Majlis: Tanya Jawab Masalah 248)

وَعَلَيْكُمُ السَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُهُ
Bismillah. Dalam masalah ini memang benar ada hadits Nabi shallallahu 'alaihi wasallam yg menunjukkan keutamaan bagi orang yg meninggal dunia pd hari atau malam Jumat.

Berikut ini kami akan sebutkan lafazh dan terjemahnya:

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عَمْرٍو قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : « مَا مِنْ مُسْلِمٍ يَمُوتُ يَوْمَ الْجُمُعَةِ أَوْ لَيْلَةَ الْجُمُعَةِ إِلَّا وَقَاهُ اللَّهُ فِتْنَةَ الْقَبْرِ »

Artinya: "Dari Abdullah bin ‘Amr radhiyallahu anhuma, ia berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: “Tidaklah seorang muslim meninggal dunia pada hari Jumat atau pada malamnya melainkan Allah akan melindunginya dari fitnah (pertanyaan) kubur.” (HR. At-Tirmidzi, Ahmad, Humaid, Abu Ya'la, dan Al-Baihaqi)

Derajat hadits ini diperselisihkan oleh para ulama hadits. Ada diantara mereka yg menilainya sebagai hadits DHO'IF (Lemah), seperti Al-Hafizh Ibnu Hajar Al-Asqolani, Al-Mundziri, Syaikh Syu'aib Al-Arnauth, dan selainnya. Dan ada pula yang menilainya sebagai hadits Maudhu' (PALSU).

Imam At-Tirmidzi berkata: "Hadits ini Ghorib, dan sanadnya tidak tersambung (kpd Nabi shallallahu 'alaihi wasallam)."

Al-Hafizh Ibnu Hajar berkata: "Di dalam sanadnya ada kelemahan. Dan Abu Ya'la juga meriwayatkan dari hadits Anas dengan lafazh yg semisalnyan akan tetapi sanadnya juga DHO'IF."

Namun ada pula sebagian ulama hadits lain yg menilai bahwa derajat hadits ini HASAN, spt imam Suyuthi n Syaikh Al-Albani rahimahumullah.
Syaikh Al-Albani berkata di dalam Ahkamul Jana-iz: "Hadits ini berdasarkan banyaknya jalur periwayatannya (yang saling mendukung dan menguatkan) derajatnya HASAN atau SHOHIH."

Dan hadits ini jika kita memandang derajatnya HASAN atau SHOHIH sbgm penilaian imam Suyuthi n Syaikh Al-Albani, maka ini menunjukkan beberapa faedah dan pelajaran penting bagi kita semua. Diantaranya:

1) Keutamaan orang muslim dan muslimah yang meninggal dunia pada hari Jumat atau malam Jumat.

2) Penetapan adanya fitnah (pertanyaan dan siksa) kubur.

3) Sebagian hamba Allah yang muslim dan mukmin diselamatkan dan dilindungi oleh Allah dari fitnah (pertanyaan dan siksa) kubur.

4) Keutamaan ini tidaklah diperoleh kecuali bagi orang muslim/muslimah yg meninggal dunia di atas aqidah tauhid dan terbebas dari segala macam bentuk kemusyrikan, kekufuran, dan segala hal yg membatalkan iman dan Islam. Adapun orang yg meninggal dunia dlm keadaan murtad, kafir dan musyrik maka ia pasti disiksa di dlm kuburnya dan di dalam api Neraka utk selama-lamanya. Na'udzu billahi min dzalik.

Demikian jawaban yg dapat kami sampaikan. Smg bermanfaat.
Wallahu a'lam bish-showab. Wabillahi at-taufiq.
sumber

Friday, April 12, 2013


Makanan Terbaik Saat Trimester Kehamilan
Makanan ini juga dapat mengurangi morning sicknes saat hamil muda.

Kesehatan janin tergantung dari asupan makanan sang ibu. (http://mendidikanakanak.blogspot.com)
Kesehatan janin tergantung dari asupan makanan sang ibu. (http://mendidikanakanak.blogspot.com)

VIVAlife - Trimester pertama kehamilan merupakan fase yang penting bagi tahap perkembangan janin dalam kandungan. Oleh karena itu butuh kehati-hatian dalam upaya pemenuhan gizi di awal masa kehamilan. Cobalah untuk mendapatkan asupan nutrisi yang tepat pada trimester pertama Anda.

Saat kehamilan usia 6 hingga 14 minggu, alangkah baiknya jika janin dalam kandungan mendapatkan asupan makanan yang kaya akan protein untuk dapat membantu perkembangan dan membangun kesehatan janin.  Selain itu, pemenuhan kalsium juga dibutuhkan untuk membantu pertumbuhan tulangnya.
Terkait hal tersebut, artinya Anda membutuhkan sederet asupan nutrisi ini selama trimester pertama, seperti yang dilansir Boldsky:
Bayam

Bayam atau Sinacia Oleracea merupakan sayuran berdaun hijau yang kaya akan kalsium dan zat besi. Saat dalam fase ini, bayi yang tumbuh akan menyerap darah ibu. Oleh karena itu, dengan mengkonsumsi bayam dapat memberikan dorongan untuk memproduksi lebih banyak darah, sehingga dapat terjadi peningkatan volume darah untuk dialirkan ke rahim.

Almond

Kacang almond kaya akan vitamin E, omega3, asam lemak, dan protein. Selain bermanfaat untuk mencerahkan kulit, kacang almond juga bermanfaat untuk membantu wanita hamil dalam mendapatkan dosis tambahan protein.

Ayam
Makanan hewani ini menjadi makanan paling aman untuk dikonsumsi, terutama untuk melawan morning sickness. Tak hanya itu, kaldu ayam juga baik untuk mencegah rasa mual.  Zat besi di dalamnya juga dapat mempertahankan tingkat hemoglobin wanita hamil.

Jeruk
Satu buah jeruk mengandung 53,2 mg vitamin C yang melindungi diri Anda dari efek buruk yang ditimbulkan oksidasi, misal asap rokok, asap kendaraan, bahkan paparan sinar ultraviolet matahari. Jika dikonsumsi wanita hamil, jeruk dapat membangun kekebalan sang ibu dalam melawan infeksi. Tak hanya itu, kandungan asam folat juga bekerja untuk mencegah bayi cacat lahir.

Brokoli

Ini merupakan salah satu makanan super karena khasiatnya yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Selain dapat mencegah pertumbuhan sel kanker, bagi wanita hamil brokoli berfungsi baik sebagai sumber yang kaya akan zat besi. Ini untuk membentuk sel-sel darah.

Telur

Makanan merakyat ini tepat jika dikonsumsi oleh wanita hamil. Ini karena telur mangandung protein, vitamin D, dan kalsium. Saat trisemeter pertama kehamilan, baik dikonsumsi dengan direbus, digoreng, atau dihidangkan menjadi orak-arik sesuai selera.

Salmon

Wanita hamil disarankan untuk menghindari makanan laut, seperti udang dan kepiting. Ini dikarenakan dapat memunculkan dampak alergi. Akan tetapi Anda boleh saja mengkonsumsi salmon dalam jumlah yang moderat. Hal ini dikarenakan salmon tinggi kalsium, kaya omega3, dan vitamin D.

Yogourt

Saat trimester pertama, rasa mual atau morning sickness dapat diatasi dengan mengknsumsi yogourt sesuai selera.  Makanan yang terbuat dari produk susu ini dipastikan juga mengandung kalsium yang tinggi. Tak hanya itu, yogourt juga lebih mudah dicerna dan membantu menenangkan perut Anda.sumber

Lima Buah untuk Cemilan Ibu Hamil
Mengenyangkan dan menyehatkan untuk ibu serta janin.

Avokad (U-Report)
Avokad (U-Report)

VIVAlife - Nutrisi terbaik pasti Anda konsumsi demi kesehatan diri sendiri dan janin dalam rahim. Saat ini, tersedia banyak produk suplemen atau susu untuk ibu hamil yang diklaim bisa memperkuat kondisi ibu dan janin. Padahal, yang terpenting adalah asupan sehari-hari dan yang tak boleh ditinggalkan, buah.

Kandungan mineral dan vitaminnya bisa langsung Anda dapatkan secara alami. Cukup sediakan buah-buahan ini di rumah atau tas Anda. Saat hasrat ngemil datang, jadikan saja cemilan. Tak hanya menyehatkan tubuh, tapi juga janin dalam kandungan.

1. Avokad
Ini adalah salah satu buah yang kaya akan asam folat. Wanita membutuhkan banyak asam folat selama kehamilan, karena sangat baik untuk perkembangan otak janin.

2. Mangga
Buah yang jadi favorit banyak orang, karena rasanya yang segar ini, seperti dikutip dari Bold Sky, sangat baik untuk memperlancar pencernaan. Ibu hamil sering mengalami sulit buang air besar. Untuk itu, konsumsi saja mangga secara teratur, apalagi kandungan vitamin A dan C-nya sangat tinggi.

3. Anggur
Banyak wanita beranggapan bahwa buah anggur tidak aman untuk dikonsumsi selama masa kehamilan. Namun, ternyata anggapan itu tidak semuanya benar, buah berwarna hitam pekat dan hijau ini kaya akan vitamin A yang membantu menstabilkan metabolisme Anda. Anggur juga mengandung folat, kalium, fosfor, magnesium, dan natrium yang baik dikonsumsi selama masa kehamilan.

4. Lemon
Lemon sering dimanfaatkan oleh wanita untuk membantu masalah pencernaan, menyingkirkan rasa mual dan kebiasaan di pagi hari "morning sick" selama kehamilan. Buah berkulit kuning ini membantu Anda membersihkan racun dari dalam tubuh. Anda bisa mencampurnya dengan air putih hangat dan meminumnya saat mual.

5. Pisang
Konsumsi pisang bisa mengurangi risiko anemia pada ibu hamil. Anda bisa mengonsumsinya dua kali sehari. Asam folat pada pisang juga cukup tinggi yang sangat dibutuhkan untuk perkembangan janin. sumber

Tuesday, April 9, 2013

15 Fakta Menarik Tentang Buah Pepaya


Pepaya (Carica papaya L.), atau betik adalah tumbuhan yang berasal dari Meksiko bagian selatan dan bagian utara dari Amerika Selatan, dan kini menyebar luas dan banyak ditanam di seluruh daerah tropis untuk diambil buahnya. 

Sunpride sendiri memiliki beberapa jenis pepaya, yaitu Pepaya Hawaii (bentuknya agak bulat atau bulat panjang, kulit berwarna kuning cerah saat matang, daging buahnya agak tebal & berwarna kuning) dan Pepaya California (daging buah tebal dan kenyal, buah tidak terlalu besar dengan rasa yang manis).

Fakta bahwa buah pepaya memiliki rasa yang manis, daging yang halus, serta mengandung banyak nutrisi penting bagi tubuh kita adalah hal yang sudah diketahui oleh banyak orang. Tapi tahukah Anda ada banyak fakta-fakta unik tentang buah yang disebut sebagai “Fruit of the Angels” ini?

Yup, buah yang satu ini ternyata menyimpan banyak rahasia unik yang mungkin Anda belum tahu. Nah, mau tahu apa saja fakta-fakta unik dan menarik tentang buah pepaya? Yuk kita lihat beberapa penjelasan berikut :

1.    Buah pepaya berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah. Namun kini sudah semakin berkembang dan dibudidayakan di daerah-daerah tropis.
2.    Di Australia buah pepaya disebut sebagai “Papaw” atau “Paw Paw”.
3.    Saat ini ada dua jenis pepaya yaitu Hawai dan Meksiko. Pepaya Meksiko bisa mencapai berat 10 pon sementara Pepaya Hawai beratnya hanya sekitar 1 pon.
4.    Pepaya diperkenalkan ke Hawai pada awal 1800-an. Hari ini, Hawai adalah negara bagian AS satu-satunya yang membudidayakan pepaya secara komersial.
5.    Buah pepaya yang masih muda mengandung Enzim yang disebut Papain. Papain telah digunakan sebagai pelunak daging alami selama ribuan tahun.
6.    Enzim Papain juga bisa diterapkan pada tubuh manusia. Suntikan enzim papain diberikan untuk mengobati penyakit Hernia. Harrison Ford, tokoh utama pada film Indiana Jones & The Temple of Doom, terkena penyakit Hernia saat syuting dan diobati dengan suntikan papain.
7.    Di banyak belahan dunia, pepaya muda telah digunakan selama berabad-abad oleh perempuan sebagai alat kontrasepsi alami dan untuk menginduksi aborsi.
8.    Selain itu, penelitian telah menemukan bahwa biji pepaya memiliki efek kontrasepsi pada monyet jantan.
9.    Teh yang terbuat dari daun pepaya yang dikonsumsi di beberapa negara bagian digunakan sebagai perlindungan terhadap malaria.
10.    Biji pepaya yang menyerupai merica  bisa dimakan. Mereka bisa ditumbuk dan digunakan sebagai pengganti lada hitam.
11.    Daun pepaya biasa dikukus dan dimakan di beberapa negara bagian di Asia.
12.    Kulit pohon pepaya sering digunakan untuk membuat tali.
13.    Pepaya mengandung Lateks yang dapat menyebabkan reaksi alergi pada orang yang    alergi pada zat ini.
14.    Makan terlalu banyak pepaya dapat menyebabkan Carotenemia, telapak kaki dan telapak tangan menguning. Ini bersifat sementara dan akan hilang dengan sendirinya. 

  Menurut VN Villegas dalam tulisannya yang dimuat Sumber Daya Nabati Asia Tenggara 2: Buah-buahan yang Dapat Dimakan, sekitar 60 persen buah pepaya yang masak dapat dimakan. Setiap 100 gram pepaya rata-rata mengandung 86,6 gram air, 0,5 gram protein, 0,3 gram lemak, 12,1 gram karbohidrat, 0,7 gram serat, 0,5 gram abu, 34 mg kalsium, 11 mg fosfor, 1 mg besi, 3 mg kalium, 450 mg vitamin A, 74 mg vitamin C, 0,03 mg tiamina, 0,5 mg niasina, dan 0,04 mg riboflavin. Nilai energinya 200 kJ/100 gram serta kandungan gula utamanya adalah sukrosa (48,3 persen), glukosa (29,8 persen), dan fruktosa (21,9 persen)
Selain sebagai buah yang bisa diperoleh sepanjang tahun, pepaya juga digunakan untuk bahan rujak, minuman penyegar, agar-agar, selai, kue, dan buah beku. Di Jawa, bunga pepaya juga banyak dijadikan manisan dan daun mudanya untuk lauk atau jamu. Karpaina, semacam alkaloid yang terkandung dalam pepaya dapat digunakan untuk mengurangi gangguan jantung, obat anti-amuba, dan obat peluruh kencing.

Tahukah anda bahwa buah pepaya juga punya efek terapi yang sangat baik?

“Minumlah juice buah sehari 1 kg, untuk mempercepat kesembuhan tumor/kanker, syukur bila buahnya dipilih yang masih mentah atau setidaknya mengkal”. Itulah antara lain yang disarankan tim konsultan klinik herbal Ny.Ning Harmanto. Hasilnya memang nyata, tumor yang mengeras bisa cepat lunak, kempes dan hilang. Mengkombinasikan terapi paket herbal, terapi garam dan mengkonsumsi buah-buahan 1 hari 1 kg akan mempercepat kesembuhan. Buah pepaya mentah bisa digabung dengan wortel, apel, jeruk, tomat dsb. Lebih rinci khasiatnya bisa dibaca informasi berikut ini: 

Satu : Vitamin A dan C lebih tinggi dibanding buah lain
Buah pepaya mengandung berbagai jenis enzim, vitamin dan mineral. Kandungan vitamin A-nya lebih banyak daripada wortel, vitamin C-nya lebih tinggi daripada jeruk. Kaya pula dengan vitamin B kompleks & vitamin E.

Dua : enzim papain percepat proses pencernaan
Buah pepaya mengandung enzim papain. Enzim ini sangat aktif dan memiliki kemampuan mempercepat proses pencernaan protein. Mencerna protein merupakan problem utama yang umumnya dihadapi banyak orang dalam pola makan sehari-hari. Tubuh mempunyai keterbatasan dalam mencerba protein yang disebabkan kurangnya pengeluaran asam hidroklorat di lambung.

Tiga: mampu mencerna Zat sebanyak 35 kali
Kadar protein dalam buah pepaya tidak terlalu tinggi, hanya 4-6 gram per kilogram berat buah. Tapi jumlah yang sedikit ini hampir seluruhnya dapat dicerna dan diserap tubuh. Ini disebabkan enzim papain dalam buah pepaya mampu mencerna zat sebanyak 35 kali lebih besar dari ukurannya sendiri. Daya cerna terhadap protein ini mengingatkan kita untuk lebih cermat memilih makanan, Bahwa makanan yang mengandung protein tinggi belum tenti bisa bermanfaat bagi tubuh. Yang penting adalah mudah atau tidaknya protein itu diserap tubuh.

Empat: menghambat pertumbuhan sel kanker
Papain bisa memecah protein menjadi arginin. Senyawa arginin merupakan salah satu asam amino esensial yang dalam kondisi normal tidak bisa diproduksi tubuh dan biasa diperoleh melalui makanan seperti telur dan ragi. Namun bila enzim papain terlibat dalam proses pencerbaan protein, secara alami sebagian protein dapat diubah menjadi arginin. Proses pembentukan arginin dengan papain ini turut mempengaruhi produksi hormon pertumbuhan manusia yang populer dengan sebutan human growth hormone (HSG), sebab arginin merupakan salah satu sarat wajib dalam pembentukan HGH. Nah, HGH inilah yang membantu meningkatkan kesehatan otot dan mengurangi penumpukan lemak di tubuh. Informasi penting lain, uji laboratorium menunjukkan arginin berfungsi menghambat pertumbuhan sel-sel kanker payudara.

Lima : menyempurnakan pencernaan
Papain juga dapat memecah makanan yang mengandung protein hingga terbentuk berbagai senyawa asam amino yang bersifat autointoxicating atau otomatis menghilangkan terbentuknya substansi yang tidak diinginkan akibat pencernaan yang tidak sempurna. Tekanan darah tinggi, susah buang air besar, radang sendi, epilepsi dan kencing manis merupakan penyakit-penyakit yang muncul karena proses pencernaan makanan yang tidak sempurna. Papain tidak selalu dapat mencegahnya, namun setidaknya dapat meminimalkan efek negatif yang muncul. Yang jelas papain dapat membantu mewujudkan proses pencenaan makanan yang lebih baik.

Enam : tingkatkan kekebalan tubuh
Papain berfungsi membantu pengaturan asam amino dan membantu mengeluarkan racun tubuh. Dengan cara ini sistem kekebalan tubuh dapat ditingkatkan.

Tujuh : percepat pencernaan karbohidrat dan lemak
Pepaya juga dapat mempercepat pencernaan karbohidrat dan lemak. Enzim papain mampu memecah serat-serat daging, sehingga daging lebih mudah dicerna. Tidak heran bila pepaya sering dijadikan bahan pengempuk daging, terutama untuk pembuatan sate atau masakan semur.

Delapan : memiliki sifat antiseptik
Pepaya memiliki sifat antiseptik dan membantu mencegah perkembangbiakan bakteri yang merugikan di dalam usus. Pepaya membantu menormalkan pH usus sehingga keadaan flora usus pun menjadi normal.

Sembilan : bijinya baik untuk atasi masalah pencernaan
Papain terbentuk di seluruh bagian buah, baik kulit, daging buah, maupun bijinya. Jadi sebaiknya pepaya dimanfaatkan secara seutuhnya. Malah, bagi mereka yang mengalami masalah pencernaan, disarankan untuk mengonsumsi buah pepaya beserta bijinya.

Sepuluh : pepaya mengkal kandungan nutrisinya lebih tinggi, alat KB.
Buah yang masih mengkal atau separuh matang memiliki kandungan nutrisi yang lebih tinggi dari buah matang. Namun wanita yang ingin memiliki anak atau sedang hamil dilarang mengonsumsinya, karena buah mentah dan mengkal mempunyai efek menggugurkan kandungan. Karena efek yang satu ini, di berbagai negara, seperti Papua Nugini dan Peru, pepaya digunakan sebagai alat kontrasepsi. Saran untuk wanita hamil, bila ingin mendapatkan khasiat pepaya, makanlah buah yang sudah matang saja.

Sebelas : Pelangsing Tubuh
Buah pepaya punya khasiat menguruskan tubuh. Dengan rajin mengkonsumsi pepaya muda dapat menghasilkan enzim dua kali lipat dari pepaya matang. Nah, enzim tersebut berperan sebagai pengurai lemak dalam tubuh kita. Enzim itu juga mengurai protein lebih baik serta melenyapkan daging berlebih.

Duabelas : Mengencangkan Payudara
Pepaya di percaya oleh nenek moyang kita sejak dulu sebagai buah yang dapat mengencangkan payudara. Enzim di dalam buah pepaya dapat membantu pertumbuhan payudara sehingga lebih kencang dan kenyal. Pepaya juga diperkaya dengan hormone pengencang serta vitamin A yang merangsang pengeluaran hormon wanita dan merangsang indung telur mengeluarkan hormone betina. Dari hormon tersebut kelenjar susu akan lancar dan bentuk payudara semakin ideal.

Tiga belas : Awet Muda
Kadar vitamin C dalam pepaya adalah 48 kali lipatnya buah apel!!. Pepaya juga aktif sebagai detoksifikasi sehingga dapat menyegarkan kulit dari dalam. Pepaya juga dapat mendorong proses metabolisme kulit. Pepaya juga baik melumerkan lapisan kulit dan zat tanduk penuaan yang timbul dipori-pori sehingga kulit lebih kencang dan cerah. Jadi, mulai sekarang rajin-rajin saja pakai masker buah pepaya atau facial pepaya.
Nah, itu dia beberapa fakta unik tentang buah pepaya. Semoga hal ini menambah pengetahuan Anda dan membuat Anda mulai mengkonsumsi buah pepaya secara rutin.(webtorial)